Batu Kalimaya Black Oval | Harga Batu Kalimaya dan Jenis Batu Kalimaya
Banyaknya sekarang Jenis Batu yang khususnya di Indonesia. Setiap daerah pasti punya atau menemukan batu. Batu yang mempunyai kandungan permata maupun yang lainya pasti akan dicari oleh pecinta batu, Batu
Kalimaya termasuk kategori batu permata yang berasal dari Banten. Harga Batu Kalimaya sendiri bisa mencapai puluhan juta
rupiah untuk kualitas paling baik. Tak hanya harganya yang cukup fantastis,
Batu Kalimaya juga dipercaya memiliki khasiat untuk menambah rasa percaya diri
pemakainya, dan biasanya dijadikan batu akik atau mata cincin. Karena Batu
Kalimaya mempunyai ciri khas warna dan corak yang indah, maka jenis batu mulia
ini belakangan menjadi buruan para kolektor dan pecinta batu mulia baik dari
Indonesia maupun kolektor dari luar negeri.
Batu Kalimaya Bisa disebuta dengan sebutan terkenalnya adalah Batu Black Oval.
Karena
keindahan dan variasi warna Batu Kalimaya yang menakjubkan maka Batu Kalimaya
saat ini sudah merambah pasar internasional dengan sebutan Black Opal. Tentu
saja semakin dikenal masyarakat dunia harga Batu
Kalimaya ini semakin meroket. Bahkan di negara besar seperti Jepang
menggunakan batu permata asal Indonesia ini sebagai maskawin pada suatu
pernikahan. Hal ini memandakan bahwa sumber daya alam Indonesia begitu kaya
bahkan diakui dunia internasional.
JENIS BATU KALIMAYA
Ada beberapa jenis batu kalimaya ini, jenis Batu
Kalimaya yang dapat kita pilih sesuai selera kita. Ada sejumlah motif yang
dibedakan menurut warna dasar dari Batu Kalimaya tersebut. Dari corak dan warna
yang berbeda melahirkan nama-nama yang berbeda pula seperti Kalimaya Susu,
Kalimaya Black Oval, Kalimaya Kembang, bahkan orang cenderung memberi nama
sendiri-sendiri menurut corak dan warnanya. Keindahan
Batu Kalimaya sendiri dapat kita lihat dari variasi warna serta beberapa
kombinasi warna seperti merah, putih, pink, biru kehijauan, hijau, coklat, dan
beberapa warna cerah lainnya. Aura keindahan Batu Kalimaya tersebut akan
semakin terpancar jika dikenakan dalam bentuk cincin permata, anting, atau
liontin dan beberapa jenis perhiasan lain. Jika dipakai oleh kaum wanita tentu
saja kecantikannya akan semakin terekspos dan jika dikenakan oleh kaum pria
tentu semakin terlihat berwibawa.
Harga
Batu Kalimaya jika sudah dalam bentuk batu cincin, liontin, atau
anting-anting cukup bervariasi, tergantung dari kualitas Batu Kalimaya itu
sendiri. Dan yang pasti seperti yang disebutkan diatas, untuk Batu Kalimaya
kualitas terbaik harganya bisa mencapai puluhan juta.
No comments:
Post a Comment